Saat ini lemari tidak hanya berfungsi sebagai tempat penyimpanan semata tetapi juga sebagai elemen dekorasi untuk mempercantik tampilan ruangan. Karena itulah desain lemari tidak boleh dipilih secara sembarangan karena akan sangat mempengaruhi suasana dalam ruangan tersebut. Karena itulah lebih baik menggunakan lemari pakaian custom agar dapat memilih tema yang sesuai dengan desain interior Anda.
Daftar Isi
Percantik Ruangan, Tambah Nilai Hunian
Inspirasi Tema Lemari Pakaian Custom Untuk Mempercantik Tampilan Ruangan
1. Futuristic
Lemari dengan desain futuristic cocok digunakan untuk rumah dengan gaya arsitektur sejenis. Furniture dengan desain futuristic umumnya memiliki desain yang unik dengan pilihan warna yang rata-rata netral. Salah satunya lemari berwarna hitam dengan desain pegangan yang unik.
Jika biasanya pegangan lemari dibuat dengan warna yang berbeda dari lemarinya, lemari dengan desain banyak dibuat dengan warna yang sama. Lemari berwarna hitam tidak hanya memberikan kesan futuristic yang kuat, tetapi juga dapat menciptakan kesan elegan serta estetik. Apalagi jika ruangan tempat Anda akan meletakkan lemari didominasi oleh warna terang seperti warna putih.
2. Classic
Berikutnya ada lemari pakaian custom mewah klasik yang banyak ditemukan di rumah-rumah mewah. Lemari klasik tersebut umumnya terinspirasi dari desain klasik ala Eropa yang identik dengan ukiran-ukiran rumit. Selain itu lemari dengan konsep ini sering kali ditawarkan dalam berbagai warna elegan seperti emas, pastel, cokelat, dan putih.
Untuk ukurannya sendiri bervariasi, hanya saja kebanyakan lemari bertema klasik tersedia dalam ukuran besar. Lemari pakaian dengan tema ini cocok diletakkan di kamar tidur maupun ruang ganti dengan desain sejenis. Tidak hanya berfungsi sebagai tempat penyimpanan, lemari klasik ini juga bisa digunakan sebagai dekorasi agar kesan klasik pada ruangan semakin kuat.
3. Heritage
Untuk menghadirkan kesan mewah pada sebuah ruangan, pemilik rumah tidak harus menggunakan furniture yang berasal dari luar negeri. Banyak furniture khas Indonesia yang tidak kalah menarik dan dari segi kualitasnya juga cukup menjamin. Bahkan negara luar pun banyak yang menyukai furniture Indonesia karena keunikannya.
Beberapa furniture seperti lemari, kursi, meja, dan lain sebagainya dibuat dari material alami yang ramah lingkungan serta kokoh. Sebagai contoh lemari pakaian yang saat ini banyak dipakai oleh masyarakat Indonesia kebanyakan terbuat dari kayu jati.
Kayu jati kerap dipilih lantaran kokoh, tahan lama, dan menarik secara visual. Keberadaan serat-serat kayu alami membuatnya terlihat unik dibandingkan dengan lemari dari bahan lain. Agar tampilan lemari semakin indah, para pengrajin lemari biasanya menambahkan hiasan seperti ukiran di bagian pinggir maupun tengah lemari yang terinspirasi dari budaya Indonesia.
4. Modern
Jika Anda menyukai hal-hal yang praktis dan elegan, lemari pakaian custom modern dapat menjadi pilihan yang tepat. Lemari dengan desain modern tersedia dalam berbagai model yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan penghuni. Pemilik rumah dapat menggunakan lemari dengan pintu geser, lemari full kaca, lemari dengan rak terbuka, hingga lemari gantung.
Untuk warnanya, lemari modern dibuat dalam berbagai varian warna seperti hitam, putih, dan cokelat. Warna-warna tersebut dapat memberikan kesan elegan dan kontras sehingga ruangan dapat terlihat lebih menarik. Lemari modern umumnya minim dekorasi seperti ukiran karena mengutamakan kepraktisan dan fungsionalitas.
5. Tropical
Lemari dengan desain tropical umumnya tersedia dalam beberapa warna. Desain tropical identik dengan nuansa tropis yang alami serta menyegarkan. Oleh karena itu jika Anda menyukai nuansa tersebut, disarankan untuk memilih lemari pakaian berwarna hijau, cokelat, krem, maupun warna natural lainnya.
Untuk modelnya pemilik rumah dapat memilih lemari dengan dua pintu, satu pintu, atau model rak. Yang terpenting sesuaikan dengan kebutuhan masing-masing agar semua barang dapat tersimpan dengan baik.
6. Scandinavian
Furniture dengan desain scandinavian seperti lemari pakaian umumnya memiliki beberapa ciri khas di antaranya menggunakan warna netral, motif garis bersih dan terbuat dari tekstil maupun material alami. Motif garis bersih yang dimaksud yaitu furniture dibuat tanpa menambahkan motif yang mengganggu sehingga tampilannya terlihat bersih. Furniture seringkali dibuat dari kayu yang kemudian dilengkapi dengan tekstil untuk memberikan keindahan dan kenyamanan.
7. Kontemporer
Untuk menghadirkan kesan modern tetapi elegan, Anda bisa menggunakan lemari dengan model dua pintu yang terbuat dari kayu. Serat-serat alami kayu ditambah dengan lapisan cat berwarna cokelat akan membuat ruangan terlihat elegan dan praktis. Kebanyakan lemari dengan desain ini minim motif dan tersedia dalam berbagai model, mulai dari model dua pintu hingga full kaca.
Tips Memilih Lemari yang Sesuai Dengan Desain Interior Ruangan
1. Pahami Fungsi Lemari
Sebelum membeli lemari, pastikan Anda mengetahui fungsi dari furniture tersebut. Apakah akan digunakan sebagai tempat penyimpanan pakaian semata atau untuk menyimpan barang-barang lainnya.
Yang perlu diketahui adalah lemari pada umumnya digunakan untuk menyimpan barang-barang yang sifatnya privasi. Pilih desain lemari sesuai dengan kebutuhan Anda. Misalnya baju akan disimpan dengan cara digantung, maka pilihlah lemari yang memiliki gantungan baju didalamnya.
2. Pilih Lemari dengan Tema yang Sesuai
Tips berikutnya yaitu pastikan untuk memilih lemari sesuai dengan desain interior ruangan. Hal ini dilakukan agar tampilan ruangan tetap selaras dan tidak terkesan dipaksakan. Dengan menggunakan desain lemari pakaian custom praktis tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan fungsional tetapi juga menambah estetika ruangan. Sebagai contoh jika interior rumah didesain secara modern, maka pastikan untuk konsisten memilih lemari dengan desain modern. Jika ingin membuat perpaduan, bisa memilih lemari dengan konsep modern futuristic maupun modern tropical.
3. Pastikan Ukuran Lemari Sesuai dengan Luas Ruangan
Anda juga harus memastikan ukuran lemari yang akan dibeli sesuai dengan luas ruangan baik yang akan diletakkan di kamar tidur maupun di ruang khusus pakaian. Hal ini penting mengingat lemari umumnya tersedia dalam ukuran besar dan tidak semua ruangan di sebuah rumah berukuran besar, terutama kamar tidur.
Apalagi di dalam kamar tidur tidak hanya berisi lemari pakaian, tetapi juga ada berang lain seperti kasur, meja rias, dsb. Pastikan keberadaan lemari tidak membuat ruangan menjadi lebih sempit dan menyebabkan penghuni menjadi tidak nyaman. Buat sketsa kasar kamar tidur dan rencanakan seberapa besar lemari yang akan diletakkan di dalamnya dan perhatikan juga akses mobilitas pada ruangan tersebut.
4. Pilih Lemari dengan Model Sliding Door
Agar menghemat space di kamar tidur maupun ruang ganti disarankan untuk memilih lemari dengan model sliding door. Lemari dengan desain tersebut umumnya lebih efisien dan efektif karena ketika Anda membuka pintu lemari hanya perlu digeser tanpa harus dibuka lebar yang akan memakan tempat. Pilih lemari dengan sliding door yang berkualitas untuk mengantisipasi pintu macet ketika digeser.
Custom Lemari Bisa di Sini!
Agar lebih mudah menemukan tipe yang cocok dengan interior ruangan maka cobalah untuk menggunakan lemari pakaian custom saja. Dengan demikian Anda bisa langsung menyesuaikan desainnya dengan desain interior tanpa harus khawatir apakah temanya cocok atau tidak. Karena itulah Bintoro Interior melalui nomor 0821-2020-3040 atau melalui email marketing@bintorointerior.co.id untuk berkonsultasi tentang tema yang sesuai.
Seberapa bermanfaat postingan ini?
Klik bintang untuk menilainya!
Peringkat rata-rata 0 / 5. Jumlah suara 0
Belum ada suara sejauh ini! Jadilah yang pertama menilai posting ini.
We are sorry that this post was not useful for you!
Let us improve this post!
Tell us how we can improve this post?
