3 April

Tips Membuat Dapur Mewah Idaman dan Inspirasi Desain Terpopulernya

Punya dapur mewah merupakan hal yang diidamkan banyak orang. Ada banyak gaya atau konsep yang bisa diadaptasi untuk membuat area dapur dan ruang makan yang mewah. Mulai dari dapur dengan konsep modern, klasik, hingga kontemporer. Simak beberapa tips membuat dapur idaman sebagai berikut.

Daftar Isi

6 Tips Membuat Dapur Mewah Idaman

Dapur mewah
Image: dit26978 - freepik.com

1. Pencahayaan Berlapis

Teknik pencahayaan untuk membuat dapur terlihat mewah yaitu dengan menggunakan teknik pencahayaan berlapis. Artinya, Anda bisa menambahkan pencahayaan lebih dari sekedar lampu, seperti lilin, lampu LED strip, hingga lampu peri.

Anda juga bisa hanya dengan memaksimalkan pencahayaan utama untuk membuat dapur menjadi elegan. Misalnya dengan cara membeli lampu gantung yang mencolok untuk membawa suasana baru di dapur. Selain membuat dapur lebih terang, pencahayaan berlapis juga membuat Anda semakin betah berada di dapur.

2. Furniture yang Cantik

Tips membuat dapur mewah yang menarik selanjutnya yaitu dengan menambahkan furniture-furniture yang cantik. Selain untuk memanfaatkan fungsi dari furniture tersebut, Anda juga bisa menggunakannya hanya sebagai pajangan untuk membuat dapur yang mewah.

Agar lebih tertata dengan rapi, Anda bisa membuat sketsa penempatannya terlebih dahulu. Pisahkan antara furniture yang lebih rawan pecah dengan furniture yang lebih anti banting. Hal ini juga akan memudahkan para tamu untuk mengakses dapur saat berkunjung.

3. Gunakan Bahan Logam

Sentuhan bahan logam pada interior dapur akan memberikan kesan yang mengkilap dan terlihat lebih mewah. Untuk bahan logam bisa Anda tempatkan di backplash untuk membuat dapur terlihat lebih cantik dan juga elegan.

Bahan logam di backplash dapur merupakan detail kecil yang perlu Anda tambahkan untuk membuat desain dapur yang lebih mewah. Pastikan memilih material logam yang berkualitas baik  untuk memberikan hasil yang lebih maksimal.

4. Gunakan Warna Putih

Warna putih dikenal sebagai warna cerah yang netral dan sering digunakan sebagai warna cat untuk interior rumah. Untuk membuat dapur terlihat lebih mewah, Anda bisa memilih warna ini untuk memberikan nuansa yang lebih megah dan juga bersih.

Agar tidak monoton, tambahkan elemen penting sebagai pendukungnya. Misalnya seperti lampu gantung yang estetik dan menarik perhatian orang yang berkunjung.

5. Hadirkan Tekstil

Untuk menciptakan dapur mewah elegan, Anda bisa mewujudkannya dengan cara membawa tekstil. Anda bisa menambahkan tekstil tersebut untuk permukaan meja, kursi, dan jendela. Dengan menghadirkan tekstil, dapur akan menjadi lebih nyaman karena sudah dilembutkan dengan campuran kain yang membuatnya terlihat elegan.

Kain tekstil ini dapat memberikan perubahan yang signifikan pada dapur dan membuatnya terlihat lebih mewah. Selain itu, dapur juga bisa berubah menjadi ruang tamu dengan bantuan tekstil ini.

6. Gunakan Batu Marmer

Batu marmer merupakan material bangunan yang bisa memberikan kesan yang lebih mewah. Maka dari itu, Anda bisa memilih furniture dengan material batu marmer untuk memberikan nuansa dapur yang mewah dan juga elegan.

Selain furniture dari batu marmer, Anda juga bisa menggunakan material dari kayu. Kedua material bangunan ini bisa memberikan tampilan dapur yang lebih menarik dan membuat Anda lebih betah.

7 Inspirasi Desain Dapur Impian Terpopuler

1. Desain Dapur Putih-Coklat

Kitchen putih coklat
Image: chandlervid85 - freepik.com

Bagi yang masih bingung memilih desain dapur mewah, Anda bisa memilih inspirasi desain dengan dua kombinasi warna ini. Dominasi seluruh warna dapur dengan kombinasi putih-coklat. Salah satunya yaitu di kitchen counter sebagai pembatas antara meja makan dan area untuk memasak.

Selain itu, dinding dapur dan juga ubin kayu bisa menggunakan kombinasi warna-warna ini untuk memberikan kesan dapur impian yang mewah. Untuk dinding dapur bisa didominasi dengan warna putih untuk membuat ruangan terkesan lebih luas.

2. Desain Dapur Industrial

Desain dapur industrial
Image: freepic.diller - freepik.com

Desain dapur bergaya Industrial yang minimalis bisa menjadi pilihan Anda karena merupakan konsep yang populer digunakan saat ini. Hal ini dikarenakan konsepnya yang berbeda dari aliran desain lainnya, maka dari itu menjadi salah satu aksen menarik.

Alih-alih menggunakan batu bata berwarna merah yang mainstream, sebaiknya Anda menggunakan bata yang berwarna putih dan abu-abu. Batu bata sebagai dinding dapur memiliki daya tarik khusus dengan sentuhan yang seperti belum selesai dikerjakan yang membuatnya menarik.

3. Desain Dapur Monokrom

Kitchen warna monokrom
Image: freepik - freepik.com

Desain monokrom atau hitam putih dapat Anda adopsi untuk mewujudkan konsep dapur mewah yang diinginkan. Dominasi seluruh dapur termasuk furniturenya dengan warna senada untuk memberikan kesan dapur yang terlihat lebih elegan.

Meskipun konsep monokrom didominasi dengan warna putih, namun tidak perlu khawatir jika dapur akan terlihat kotor. Anda hanya perlu mengatur tata letak dengan baik untuk menghindari hal tersebut. Pisahkan sisi kering dan sisi basah agar lebih mudah untuk membersihkannya.

4. Desain Dapur Cerah

Kitchen warna cerah
Image: karlyukav - freepik.com

Untuk memberikan tampilan dapur yang lebih berani, Anda bisa memilih warna lebih cerah di luar warna-warna netral yang umum digunakan. Agar tidak terlihat terlalu mencolok, warna-warna yang lebih cerah dapat ditonjolkan hanya untuk bagian tertentu misalnya di kitchen set.

Agar mendapatkan warna yang lebih menarik, Anda bisa melakukan eksperimen terlebih dahulu yaitu dengan menyatukan warna-warna berani degan warna netral. Setelah itu baru bisa menentukan warna yang tepat untuk digunakan sebagai warna interior dapur.

5. Desain Dapur Chic Skandinavia

Dapur chic skandinavia
Image: pvproductions - freepik.com

Bagi Anda yang menginginkan interior dapur bergaya urban, Anda bisa mengadopsi desain dapur yang satu ini. Interior khas perkotaan cenderung memiliki jenis furniture yang lebih ramping dan memiliki nilai seni.

Dapur yang mengusung desain ini dilengkapi dengan furniture multifungsi yang tidak boros banyak material. Desain Chic Skandinavia juga memungkinkan penggabungan antara ruang makan dengan ruang tamu agar lebih nyaman.

6. Desain Kitchen Set Hitam

Kitchen set hitam
Image: seamzone - freepik.com

Inspirasi dapur mewah yang cantik selanjutnya yaitu dapur dengan kitchen set berwarna hitam. Untuk memberikan kesan yang mewah, gunakan material kitchen set berbahan stainless yang tidak mudah terbakar dan juga lebih mudah dibersihkan.

Warna hitam yang mendominasi kitchen set memberikan kesan dapur yang lebih elegan. Hal ini akan membuat Anda lebih bersemangat untuk memasak dan berada di dapur. Kitchen set sudah dilengkapi dengan kabinet atau lemari yang memiliki tata letak yang lebih rapi.

7. Desain Dapur Tanpa Ruang Makan

Dapur mewah
Image: EyeEm - freepik.com

Inspirasi desain dapur selanjutnya yaitu dapur yang tidak ada ruang makan. Sebagai gantinya, Anda bisa memanfaatkan keberadaan kitchen set. Untuk meja dapurnya, Anda bisa memilih meja dengan material batu marmer berkualitas baik dan juga kuat.

Meja berbahan marmer tersebut dapat juga digunakan sebagai tempat untuk menikmati makanan. Bahan marmer lebih mudah dibersihkan sehingga akan membuat dapur akan tetap bersih dan enak dipandang. Agar desainnya lebih lengkap, tambahkan lampu gantung yang estetik di dapur.

Itulah beberapa tips membuat dapur mewah idaman. Saat ingin membuat dapur yang mewah, pastikan Anda memperhatikan beberapa tips yang telah dipaparkan di atas. Jangan lupa mencari referensi desain dapur menarik untuk memilih desain dapur yang memberikan kesan mewah dan elegan. 

Dan bila Anda mewujudkan dapur mewah yang memukau dan sesuai selera Anda sendiri, Anda bisa menggunakan jasa interior profesional. Hubungi Bintoro Interior di Call Center 150130 atau WhatsApp 0821 2020 3040 untuk mulai mengkonsultasikan desain yang Anda inginkan hari ini juga!

 

Sedang mencari jasa interior dapur mewah?

Wujudkan interior dapur mewah custom yang nyaman, sesuai keinginan dengan kualitas dan harga terbaik bersama Bintoro Interior. Mulai konsultasi hari ini juga!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This field is required.

This field is required.